Wireless Application Protocol atau lebih dikenal dengan WAP adalah sebuah protokol yang memungkinkan sebuah ponsel untuk mengakses internet secara langsung, dimana ponsel tersebut dilengkapi dengan Micro Browser, yaitu sebuah program yang berfungsi sebagai browser seperti Netscape atau Microsoft Internet Explorer yang ada pada PC.
Tidak semua ponsel baru dilengkapi WAP browser, terutama ponsel dengan layar yang berukuran kecil, ini dikarenakan dibutuhkan layar yang luas agar informasi yang diambil dari internet bisa tersaji seluruhnya. Perlu diingat bahwa pada WAP anda jangan membayangkan sesuatu yang terlalu tinggi seperti adanya Javascript, Active-X, atau bahkan Shockwave, ini dikarenakan kemampuan WAP browser yang ada sekarang tidak sebagus yang ada di PC, jadi ada baiknya bila dikatakan WAP adalah Text-based internet, meskipun pada WAP bisa ditampilkan grafik yang berukuran kecil.
Ada beberapa type ponsel dari berbagai macam produsen yang sudah dilengkapi WAP, antara lain: Nokia 7110, Motorola L7389, Siemens S35, C35i, dan M35i. Meski begitu tidak semua ponsel tersebut sudah masuk dipasaran, hanya Nokia 7110 yang sementara menjadi satu-satunya pilihan untuk pengguna WAP, sedang ponsel lainnya ada kemungkinan pertengahan tahun 2000 ini baru bisa masuk ke pasaran.
Siemens S25 sebenarnya sudah ada fasilitas WAP ini, namun sayang karena standar yang dipergunakan pada S25 adalah WAP 1.0 yang pada akhirnya tidak menjadi standar mengakibatkan pengguna S25 tidak bisa menggunakan fasilitas WAP-nya, dan karena perbedaan sistem yang mendasar pada WAP 1.0 (berbasis SMS) dan WAP 1.1 (berbasis transmisi data) menyebabkan S25 tidak bisa diupgrade ke WAP 1.1
Akses WAP tidak selalu tergantung pada operator GSM, ini sudah terbukti banyaknya member dari IndoCell yang sudah bisa browsing dengan 7110-nya, yang paling utama dibutuhkan untuk akses WAP adalah feature DATA/FAX yang biasanya ada pada kartu GSM jenis pasca bayar, namun ada juga kartu prabayar yang ada fasilitas DATA/FAX yaitu Pro-XL ( lihat di Perbandingan Kartu Prabayar ), serta sebuah gateway aktif (IP) yang bisa diidentikkan dengan DNS pada setting dial up di PC, sedangkan untuk Dial up number dan account anda bisa menggunakan Account Dial-Up di PC yang anda pakai sekarang.
Setting WAP pada umumnya dan Nokia 7110 khususnya:
Homepage: http://wap.fonedata.com
Connection type: Continuous
Security: Off
Bearer: Data
Dial-up number: nomer dial-up ISP anda sekarang
IP address: various (lihat tabel dibawah)
Authentication: Normal
Data call type: Analogue
Data call speed: 9600
User name: userneme ISP anda sekarang
Password: password ISP anda sekarang
Penyedia gateway
|
Nomor IP
|
IoBox UK
|
193.66.59.84
|
Vodafone UK
|
212.183.137.12
|
Orange UK
|
192.168.71.81
|
Genie UK
|
193.113.200.195
|
Saix South Africa
|
196.15.251.140
|
WAPFr France
|
160.92.122.122
|
Oleane France
|
213.56.101.38
|
Westel900 Hungary
|
212.51.126.2
|
Swisscom Swiss
|
192.168.210.1
|
UUNet Swiss
|
208.232.191.41
|
Eurotel Czech
|
160.218.160.218
|
Mobikom Austria
|
194.48.124.71
|
One Austria
|
194.24.128.118
|
Mobilix Denmark
|
212.97.206.33
|
Ericsson Denmark
|
213.129.3.243
|
TeleDenmark
|
194.182.251.15
|
Sonofon Denmark
|
212.88.64.8
|
T-Mobil Germany
|
193.254.160.8
|
E-plus Germany
|
212.23.97.9
|
Viaginterkom Germany
|
193.96.115.33
|
Annyway Germany
|
139.2.72.21
|
Ecrc Germany
|
62.208.187.82
|
Omnitel Italy
|
193.64.89.161
|
IoBox Finland
|
193.66.59.84
|
Nokia Finland
|
193.64.89.161
|
Anytimenow.com
|
195.58.110.201
|
|